Jika Aku menjadi Pemimpin

Posted by Unknown

 Assalamualaikum.... Wr. Wb

Sebenarnya aku memiliki obsesi menjadi seorang dosen di Universitas Indonesia. Namun orang tuaku lebih menginginkan kalau aku menjadi seorang pemimpin, yah setidaknya menjadi seorang camat, atau jika Allah mengizinkan, menjadi seorang Bupati. Amin

Sebelumnya, aku ingin meneruskan pendidikan dulu sampai bisa menggapai cita-citaku menjadi dosen. Nah, setelah itu baru aku mencoba untuk masuk ke rana politik/pemerintahan.
Untuk mencapai cita-citaku itu, tentu tidak mudah. Apa lagi untuk menjadi seorang pemimpin seperti kemauan orang tuaku harus membutuhkan pengetahuan dan pengalaman yang cukup. Sekarang, jujur saja saya sangat ingin belajar sopan santun karena yaa boleh dibilang saya ini orangnya kurang santun.

Setelah saya bisa mencapai cita-cita saya tersebut, saya ingin berjanji gaji pertama saya harus dinikmati oleh orang tua saya. Setelah itu, saya ingin menaikkan haji kedua orang tua saya. Amin.
Nah, setelah itu saya ingin menikah dengan seorang wanita, dan memiliki setidaknya 2 orang anak, yang bisa meneruskan keturunan saya. Saya sangat berharap memiliki anak laki-laki karena laki-laki itu adalah seorang pemimpin


 Dan kalau memang harta saya mencukupi, Insya Allah saya ingin membangun sebuah sekolah swasta di kampung saya. Karena, jujur saja saya sangat sedih melihat pendidikan saat ini. Saat ini saja pendidikan sudah cukup hancur, bagaimana untuk kedepannya, yang akan menghadapi era globalisasi ???
how about fakir miskin??
yah tentu saya juga Insya Allah tidak akan lupa. Tiap bulan saya akan mengeluarkan zakat untuk orang-orang yang memang membutuhkan, dalam hal ini fakir miskin atau anak yatim.


yah itulah obsesi saya.

Mungkin cukup sekian untuk posting kali ini, tunggu postingan selanjutnya

Terima kasih
Wassalam...

0 komentar:

Posting Komentar